Bai Chongxi (18 Maret 1893 – 1 Desember 1966; Hanzi: 白崇禧; Pinyin: Bái Chóngxǐ; Wade–Giles: Pai Ch'ung-hsi; IPA: [pɑ́ɪ̯ t͡ʂʰʊ́ŋɕǐ]), juga disebut Pai Chung-hsi, adalah seorang jenderal Republik Tiongkok dalam Tentara Revolusi Nasional di Republik Tiongkok dan seorang pemimpin Muslim Nasionalis Tiongkok berpengaruh.[1] Ia berasal dari etnis Hui dan seorang Muslim. Dari pertengahan 1920-an hingga 1949, Bai dan sekutu dekatnya Li Zongren memerintah provinsi Guangxi sebagai panglima perang regional dengan pasukan mereka sendiri dengan otonomi politik yang besar. Hubungannya dengan Chiang Kai-shek pasang surut, terkadang antagonis tetapi di lain waktu bisa saling kooperatif. Dia dan Li Zongren mendukung aliansi panglima perang anti-Chiang dalam Perang Dataran Tengah pada tahun 1930, kemudian mendukung Chiang dalam Perang Sino-Jepang Kedua dan Perang Saudara Tiongkok. Bai adalah Menteri Pertahanan Pertama Republik Tiongkok dari tahun 1946-48. Setelah kalah dari partai Komunis pada tahun 1949, ia pindah ke Pulau Formosa, di mana ia meninggal di sana pada tahun 1966.